Pengertian Diploblastik, Contoh Beserta Ciri-cirinya

Pengertian Diploblastik

Mediawana.com - Diploblastic adalah hewan yang mempunyai dua lapisan yaitu yang pertama adalah lapisan luar (ektoderm) dan yang kedua adalah lapisan dalam (endoderm) yang dipisahkan oleh lapisan aseluler amorf (mesoglea).

Pengertian Diploblastik merupakan kelompok makhluk hidup yang hanya memiliki dua lapisan embrionik yaitu ektoderm dan endoderm saja. 

Filum animalia yang tergolong diploblastik adalah Coelenterata.

Ciri-ciri Diploblastik

Berikut ini adalah ciri-ciri dari Diploblastik, yaitu

Tidak memiliki rongga tubuh 

Tidak memiliki rongga tubuh internal atau coelom. Hal ini adalah wajar saja, Hal tersebut karena coelom dibentuk dari jaringan mesoderm, dan hewan diploblastik tidak memiliki mesoderm.

Tidak memiliki organ 

Yang kedua ciri dari diploblastik adalah tidak memiliki organ sejati. Diploblastik merupakan organisme yang tidak kompleks, cenderung primitif. Lapisan germinalnya tidak membentuk organ sejati dalam perkembangan tubuhnya. 

Tubuh simetri radial 

Diploblastik juga memang memiliki tubuh dengan simetri radial. Menurut sumber pada laman Biology LibreTexts, simetris radial memiliki permukaan atas dan bawah namun tidak memiliki sisi kiri, kanan, deoan, ataupun belakang. Artinya adalah, bahwa simetri radial memiliki tubuh dengan dua sisi. Di mana sisi yang satunya memiliki mulut dan satunya lagi tidak.

Contoh hewan Diploblastik

Yang merupakan termasuk hewan diploblastik adalah hewan filum Cnidaria dan Ctenophora. 

Contohnya seperti karang, hydra, ubur-ubur, anemon laut, cambuk laut, coeloplana, ctenoplana, ubur-ubur sisir, gooseberry laut, dan juga kenari laut.

Diploblastik adalah kelompok makhluk hidup yang hanya memiliki dua lapisan embrionik yaitu ektoderm dan endoderm.


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال