Mediawana.com - Dapodik merupakan aplikasi yang diluncurkan oleh pemerintah pusat untuk mengolah data dalam bidang pendidikan terutama dalam menyimpan data pokok peserta didik (siswa).
Aplikasi dapodik ini memang diperuntukan untuk mengolah semua data sekolah mulai dari data dan identitas sekolah, data siswa, data guru, sarana dan prasarana, rombongan belajar siswa dan lain sebagainya.
Karena kelengkapan data yang diolah tersebut maka aplikasi ini memiliki banyak menu dan juga fiturnya, tidak jarang bahwa para sebagian teman-teman operator aplikasi dapodik merasa bingung pada saat ingin melakukan pengolahan data tertentu.
Data yang diolah oleh operator juga harus sesuai dengan data dan fakta lapangan. Misalnya saja seperti, pengolahan data Luas lahan (tanah) harus sesuai dengan panjang dan lebar tanah.
Kelengkapan data siswa seperti nama lengkap, alamat, identitas diri dan
dimana dia sekolah serta lainnya.
Begitupun pada saat ingin menghapus salah satu ruang yang ada di menu sarana dan prasarana. Jika Bapak/Ibu telah melengkapi data turunan yang ada pada ruang tertentu maka untuk menghapus ruang tersebut Bapak/Ibu tidak bisa langsung mengapus begitu saja.
Karena penghapusan dengan cara seperti itu tidak di izinkan dan direkomendasikan. Maka dari itu, berikut adalah cara menghapus ruang pada dapodik terbaru.
Cara Menghapus Ruang di Dapodik Terbaru
-
Pergi pada halaman menu Tanah dan Bangunan
-
Lalu pilih salah satu tanah pada daftar tanah sekolah yang ada di sebelah
kanan atas
- Kemudian klik tombol Tambah yang ada di kanan bawah untuk menambah data bangunan baru.
- Lakukan langkah pada point 1, 2 dan 3.
- Pada form Tambah Bangunan Isi Jenis kolom Prasarana dengan Bangunan dan kolom
- Nama dengan Histori, dan isi juga kolom Tahun dibangun dengan tahun ini dan kolom
- Tanggal SK Pemakaian dengan tanggal hari ini lalu klik tombol Simpan.
- Berikutnya pergi pada menu Ruang yang ada di sebelah kiri kemudian pilih ruang yang ingin dihapus pada daftar ruang yang ada di sebelah kanan. Anda bisa menemukan ruang di salah satu tab Ruang Kelas, Ruang Kepsek/Guru, Ruang Laboratorium, Ruang Perpustakaan, Kamar Mandi/WC dan Ruang Penunjang.
- Setelah memilih ruang yang akan dihapus klik tomboh Ubah.
- Pada form Edit Ruang ubah isi kolom Bangunan menjadi Histori lalu klik tombol Simpan.
- Kemudian kembali pada menu Tanah dan Bangunan di sebelah kiri
- Pilih Bangunan dengan nama Histori lalu klik tombol Hapus Pembukuan Bangunan.
- Pada Form Hapus Pembukuan, Scroll ke bawah lalu isi Kolom Hapus Buku dengan Koreksi Data dan tanggal hapus buku dengan tanggal penghapusan atau tanggal hari ini lalu klik tombol Simpan.
-
Langkah ini sudah selesai, data ruang yang Bapak/ibu ubah tadi sekarang
sudah tidak ada pada menu Ruang. Jika masih terllihat bisa reload page
(refresh)di browser untuk melihat perubahan.
Itulah Cara Menghapus Ruang di Dapodik Terbaru, semoga dapat membantu Anda dalam menyelesaikan masalah yang sedang dialami, terima kasih.